Mitsubishi Pajero Dakar CKD
Mitsubishi Surabaya - Rasanya belum lama Pajero Sport meluncurkan
varian baru yang berstatus CKD dan mendapat beberapa penambahan fitur yang
positif. Jika kalian ingat, tepatnya saat IIMS kemarin Mitsubishi mengambil
momen tersebut dan hari ini, bertempat di Mall Taman Anggrek, PT Mitsubishi
Motors Krama Yudha Sales Indonesia meluncurkan kembali Pajero Sport, apa saja
perbedaan pada launching kali ini?
Pajero Sport CKD yang
diluncurkan ini adalah varian Dakar 4×4 dan 4×2, jika kalian teliti, selain
bertitel Dakar, ada yang berbeda dibandingkan dengan Dakar di IIMS 2017. Tipe
yang diluncurkan di IIMS 2017 memiliki nama yang panjang sekali karena ada kata
‘Ultimate’ dan varian
yang diluncurkan saat ini adalah pengembangan dari varian tersebut, meskipun
tidak seharusnya dibanggakan berlebihan karena varian ini lebih murah dari tipe Ultimate.
Langkah ini diambil
Mitsubishi agar harga Pajero Sport dapat lebih kompetitif di semua variannya
dan mendulang angka penjualan yang bagus atas dirakitnya Pasport (panggilan
akrab Pajero Sport) secara lokal atau CKD. Soal harga, jangan komplain dulu,
lihat saja kelengkapan fiturnya. Dengan titelnya ‘Brand
New Day’, Mitsubishi ingin
menunjukan semangat baru dengan meluncurkan hal baru pada produk – produknya.
Fitur – fitur yang
terdapat pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar 4×4 diantaranya adalah Hill
Descent Control, Forward Collision Mitigation System, Blind Spot Warning,
Ultrasonic Misacceleration Mitigation System yang akan menahan power mobil selama
5 detik apabila gas terinjak dan bagian depan mobil ada benda atau tembok
maupaun mobil lainnya, selain itu fitur lain adalah Adaptive
Cruise Control, 7 SRS Airbag & Passenger Airbag Indicator, Multi Around
View Monitor Display, dan dari segi ekterior sudah dilengkapi dengan Tailgate
Spoiler, dan untuk
interior terdapat Center Door Lock Button
& Power Window Switch Illumination, dengan nuansa hitam di interior yang dilengkapi dengan Piano
Black Panel Design.
Bagi Anda yang penasaran
dengan unitnya, silahkan datang ke Mitsubishi Sun Motor Ngagel untuk bertemu
dengan Sales Marketing ANDIK. Outlander edisi khusus dan Mirage juga turut
mejeng di Mitsubishi Ngagel.
Andik
081333561114